OPPO Store Perjanjian Pengguna

 

 

I. Pendahuluan

Perjanjian Pengguna OPPO Store ini ("Perjanjian Pengguna") berlaku pada situs web OPPO Store yang ada di www.oppo.com/id/store, dan semua situs terkait yang ditautkan dengannya oleh Good Mobile Indonesia (GMI), dengan kantor terdaftar di SOHO CAPITAL LANTAI 30, UNIT 5, JL. LETJEN S. PARMAN KAV. NO. 28, Kel. Tanjung Duren Selatan, Kec. Grogol Petamburan, Kota Adm. Jakarta Barat, Prov. DKI Jakarta, INDONESIA,(herein interchangeably referred to as ‘OPPO Store, ‘"kami", anak perusahaan dan afiliasinya, termasuk situs terkait di seluruh dunia (secara kolektif disebut "Situs Web" atau "Situs"). Sebelum menggunakan Situs Web ini, pastikan Anda telah membaca Perjanjian Pengguna ini, Kebijakan Privasi kami, Ketentuan Penjualan (jika berlaku) serta ketentuan dan persyaratan tambahan serta kebijakan yang dirujuk dalam Perjanjian Pengguna ini dan/atau tersedia melalui tautan (semuanya dalam ketentuan ini disebut Ketentuan) dengan saksama. Pastikan Anda telah memahami sepenuhnya isi Ketentuan sebelum mengakses Situs Web, khususnya ketentuan yang mengatur pertanggungjawaban kami kepada Anda dan batasan pertanggungjawaban itu. Pastikan Anda telah membaca Ketentuan Penjualan sebelum membeli produk di Situs Web. Dengan mengakses atau menggunakan suatu bagian Situs Web berarti Anda setuju untuk terikat oleh Perjanjian Pengguna ini. Perjanjian Pengguna ini berlaku pada semua pengguna Situs Web, termasuk, tanpa batasan pada pengguna yang merupakan penjelajah, pendukung, dan/atau kontributor konten Situs Web. Jika Anda tidak setuju dengan ketentuan Perjanjian Pengguna ini, janganlah mengakses Situs Web ini.

 

Kami berhak memodifikasi ketentuan Perjanjian Pengguna ini dan/atau perjanjian terkait bila diperlukan. Kecuali jika ditetapkan berbeda, versi baru Perjanjian Pengguna akan berlaku serta-merta dan akan berlaku pada penggunaan Situs Web oleh Anda untuk seterusnya. Anda harus memeriksa ketentuan Perjanjian Pengguna ini setiap kali menggunakan Situs Web dalam rangka memastikan Anda memahami ketentuan yang berlaku pada saat itu. Penggunaan Situs ini selanjutnya oleh Anda setelah dipostingnya perubahan berarti Anda menerima dan menyetujui perubahan tersebut. Selama Anda mematuhi Perjanjian Pengguna ini, OPPO Store memberi Anda privilese pribadi, noneksklusif, tidak dapat dipindahtangankan, dan terbatas untuk memasuki dan menggunakan Situs.

 

II. Pemberitahuan Kekayaan Intelektual

Semua teks, grafis, antarmuka pengguna, antarmuka visual, foto, merek dagang, logo, suara, musik, karya seni, dan kode komputer (secara kolektif disebut "Konten"), termasuk namun tidak terbatas pada desain, struktur, pilihan, koordinasi, ekspresi, "tampilan dan fungsi", serta susunan Konten tersebut, yang dimuat pada Situs ini dimiliki, dikontrol, atau dilisensikan oleh atau kepada OPPO Store, serta dilindungi oleh hukum tampilan produk, hak cipta, paten, dan merek dagang, serta berbagai hukum hak kekayaan intelektual dan hukum persaingan tidak sehat lainnya.

 

Kecuali jika ditetapkan secara tersurat dalam Perjanjian Pengguna ini, tidak ada bagian Situs ini dan tidak ada Konten yang boleh disalin, direproduksi, dipublikasikan kembali, diunggah, diposting, ditampilkan kepada umum, dienkodekan, diterjemahkan, ditransmisikan, atau didistribusikan dengan cara apa pun (termasuk "pencerminan") ke komputer, server, situs web atau media lain untuk publikasi atau distribusi atau untuk perusahaan komersial, tanpa persetujuan yang jelas tertulis sebelumnya dari OPPO Store.

 

Anda boleh menggunakan informasi mengenai produk dan layanan OPPO Store (seperti lembar data, artikel basis pengetahuan, dan materi serupa) yang sengaja disediakan oleh OPPO Store untuk diunduh dari Situs, asalkan Anda (1) tidak menghilangkan bahasa pemberitahuan yang sesuai di semua salinan dokumen tersebut, (2) menggunakan informasi tersebut hanya untuk keperluan pribadi, informasional nonkomersial, dan tidak menyalin atau memposting informasi tersebut di komputer jaringan atau menyiarkannya di media apa pun, (3) tidak membuat modifikasi pada informasi tersebut, dan (4) tidak membuat representasi atau jaminan tambahan yang menyangkut dokumen tersebut.

 

IV. Penggunaan Situs

Anda tidak boleh menggunakan "deep-link", "page-scrape", "robot", "spider" atau perangkat otomatis lainnya, program, algoritme atau metodologi, atau proses manual serupa atau setara, untuk mengakses, memperoleh, menyalin atau memantau suatu bagian Situs atau Konten, atau dengan cara apa pun mereproduksi atau menghindari struktur navigasi atau presentasi Situs atau Konten, untuk memperoleh atau berupaya memperoleh materi, dokumen atau informasi melalui cara yang bukan sengaja disediakan melalui Situs. OPPO Store berhak menghalangi aktivitas demikian.

 

Anda tidak boleh berupaya memperoleh akses tidak sah ke suatu bagian atau fitur Situs, atau sistem atau jaringan lain yang terhubung ke Situs atau server OPPO Store, atau ke layanan yang ditawarkan pada atau melalui Situs, dengan cara meretas, "menambang" kata sandi, atau cara ilegal lainnya.

 

Anda tidak boleh mendeteksi, memindai, atau mengetes kerentanan Situs atau jaringan yang terhubung ke Situs, maupun menerobos tindakan pengamanan atau autentikasi pada Situs atau jaringan yang terhubung ke Situs. Anda tidak boleh melakukan pencarian terbalik, melacak atau berusaha melacak suatu informasi mengenai pengguna lain atau pengunjung Situs, atau pelanggan OPPO Store lainnya, termasuk akun OPPO Store yang bukan milik Anda, ke sumbernya, atau mengeksploitasi Situs atau layanan atau informasi yang disediakan atau ditawarkan oleh atau melalui Situs, dengan cara apa pun yang bertujuan mengungkap suatu informasi, termasuk namun tidak terbatas pada informasi atau identifikasi pribadi, selain informasi milik Anda sendiri, sebagaimana disediakan oleh Situs.

 

Anda setuju untuk tidak akan melakukan tindakan apa pun yang memberikan beban berat tidak wajar atau tidak proporsional pada infrastruktur Situs atau sistem atau jaringan OPPO Store, atau sistem atau jaringan yang terhubung dengan Situs atau dengan OPPO Store.

 

Anda setuju untuk tidak menggunakan perangkat, perangkat lunak, atau rutin program untuk mengganggu atau berupaya mengganggu fungsi semestinya dari Situs atau transaksi yang sedang dilakukan di Situs, atau mengganggu penggunaan Situs oleh orang lain.

 

Anda tidak boleh memalsukan header atau memanipulasi pengenal dalam rangka menyamarkan asal pesan atau kiriman Anda ke OPPO Store pada atau melalui Situs atau layanan yang ditawarkan pada atau melalui Situs. Anda tidak boleh berpura-pura sebagai, atau mewakili, orang lain, atau menyamar sebagai individu atau entitas lain.

 

Anda tidak boleh menggunakan Situs atau Konten untuk keperluan yang melanggar hukum atau dilarang oleh Perjanjian Pengguna ini, atau membujuk untuk melakukan aktivitas ilegal atau aktivitas lainnya yang melanggar hak-hak OPPO Store atau orang lain.

 

Anda harus mematuhi setiap dan semua hukum pengawasan dan pembatasan ekspor yang berlaku di Tiongkok dan luar negeri, termasuk pembatasan pada lokasi tujuan, pengguna akhir, dan penggunaan akhir. OPPO Store berhak menangguhkan, membatasi, atau memutus akses Anda ke semua atau suatu bagian Situs untuk mematuhi hukum pengawasan dan pembatasan ekspor ini.

 

OPPO Store senantiasa berhak mengungkapkan informasi yang diperlukan untuk mematuhi hukum yang berlaku, peraturan, proses hukum, atau permintaan pemerintah. OPPO Store juga dapat mengungkapkan informasi Anda bila OPPO Store menganggap bahwa hukum yang berlaku mengharuskan atau mengizinkan pengungkapan demikian, termasuk bertukar informasi dengan perusahaan dan organisasi lain untuk keperluan perlindungan terhadap penipuan.

 

Anda mengakui dan menyetujui bahwa OPPO Store dapat menyimpan kiriman atau komunikasi yang Anda lakukan dengan OPPO Store melalui Situs atau layanan yang ditawarkan pada atau melalui Situs, dan dapat juga mengungkapkan data tersebut jika diharuskan oleh hukum atau OPPO Store menganggap preservasi atau pengungkapan tersebut selayaknya diperlukan untuk (1) mematuhi proses hukum, (2) memberlakukan Perjanjian Pengguna ini, (3) menanggapi klaim karena data tersebut melanggar hak orang lain, atau (4) melindungi hak, kekayaan atau keselamatan pribadi OPPO Store, karyawannya, pengguna atau pengunjung Situs, dan publik.

 

Anda setuju bahwa OPPO Store boleh, dengan kebijakannya sendiri dan tanpa pemberitahuan sebelumnya, memutus akses Anda ke Situs dan/atau memblokir akses selanjutnya oleh Anda ke Situs jika OPPO Store menganggap Anda telah melanggar Perjanjian Pengguna ini atau perjanjian atau pedoman lainnya yang mungkin berkaitan dengan penggunaan Situs oleh Anda. Anda juga setuju bahwa pelanggaran Anda terhadap Perjanjian Pengguna akan menimbulkan praktik bisnis yang tidak sah dan tidak sehat, serta akan menyebabkan kerugian yang tidak dapat dipulihkan pada OPPO Store, karena kerugian finansial tidak akan cukup, dan Anda menyetujui OPPO Store untuk memperoleh segala bantuan hukum atau perintah pengadilan yang dianggap perlu atau pantas oleh OPPO Store dalam keadaan demikian. Sarana pemulihan ini sebagai tambahan untuk sarana pemulihan lainnya yang dimiliki OPPO Store menurut hukum dan keadilan. OPPO Store berhak memulihkan haknya dari Anda, dan Anda setuju untuk membayar, semua biaya pengacara dan ongkos tindakan tersebut dengan semestinya, di samping bantuan hukum lainnya yang diberikan kepada OPPO Store. Anda setuju bahwa OPPO Store tidak akan bertanggung jawab kepada Anda atau kepada pihak ketiga karena diputusnya akses Anda ke Situs akibat melanggar Perjanjian Pengguna ini.

 

V. Pembelian

Ketentuan dan persyaratan tambahan dapat berlaku pada pembelian barang atau layanan dan pada bagian atau fitur tertentu Situs, termasuk lomba, promosi, atau fitur serupa lainnya, yang semua ketentuannya menjadi bagian dari Perjanjian Pengguna melalui penyebutan ini. Anda setuju untuk mematuhi ketentuan dan persyaratan lain tersebut, termasuk, bila berlaku, menyatakan bahwa Anda memiliki usia yang cukup menurut hukum untuk menggunakan atau ikut serta dalam layanan atau fitur demikian. Jika ada pertentangan antara Perjanjian Pengguna ini dan ketentuan yang diposting untuk atau berlaku pada bagian tertentu dari Situs atau untuk layanan yang ditawarkan pada atau melalui Situs, ketentuan belakangan akan mengontrol penggunaan bagian Situs atau layanan spesifik tersebut oleh Anda.

 

Kewajiban OPPO Store, jika ada, berkenaan dengan produk dan layanannya diatur oleh perjanjian yang khusus disediakan untuknya, dan tidak ada hal pada Situs ini yang dianggap mengubah perjanjian tersebut.

 

OPPO Store dapat membuat perubahan pada produk atau layanan yang ditawarkan pada Situs, atau pada harga yang berlaku untuk produk atau layanan tersebut, kapan saja, tanpa pemberitahuan. Materi pada Situs yang menyangkut produk dan layanan mungkin saja kedaluwarsa, dan OPPO Store tidak membuat komitmen untuk memperbarui materi di Situs yang menyangkut produk dan layanan tersebut.

 

Bila Anda telah membeli barang atau layanan dari kami atau Anda telah memberikan persetujuan dihubungi untuk keperluan pemasaran, Anda setuju bahwa kami sendiri dapat mengirimi Anda iklan, promosi, atau informasi publisitas (termasuk pesan komersial dan nonkomersial), atau melalui perusahaan periklanan atau pemasaran pihak ketiga. Anda berhak menarik persetujuan terhadap pesan pemasaran ini dengan [membatalkan pemilihan fungsi ini pada akun pengguna Anda].

 

VI. ID dan Keamanan

Fitur atau layanan tertentu yang ditawarkan pada atau melalui Situs mungkin mengharuskan Anda membuka akun (termasuk menyiapkan ID dan kata sandi OPPO Store). Anda bertanggung jawab sepenuhnya menjaga kerahasiaan informasi yang Anda miliki untuk akun, termasuk kata sandi Anda, dan untuk setiap dan semua aktivitas yang terjadi menggunakan akun Anda akibat kegagalan Anda menjaga keamanan dan kerahasiaan informasi ini. Anda setuju untuk segera memberi tahu OPPO Store mengenai penggunaan kata sandi atau akun Anda secara tidak sah, atau penerobosan keamanan lainnya. Anda dapat dianggap bertanggung jawab terhadap kehilangan yang dialami oleh OPPO Store atau pengguna lain atau pengunjung Situs dikarenakan orang lain menggunakan ID, kata sandi, atau akun OPPO Store Anda akibat kegagalan Anda menjaga keamanan dan kerahasiaan informasi akun.

 

Anda tidak boleh menggunakan ID, kata sandi, atau akun OPPO Store orang lain kapan saja tanpa izin dan persetujuan tersurat pemegang ID, kata sandi, atau akun OPPO Store. OPPO Store tidak dapat dan tidak akan bertanggung jawab terhadap kehilangan atau kerugian yang timbul dari ketidakpatuhan pada kewajiban ini.

 

VII. Privasi

OPPO Store menghormati dan berkomitmen pada privasi Anda. Untuk informasi tentang cara kami melindungi informasi pribadi Anda, lihat Kebijakan Privasi.

 

Perhatikan bahwa koneksi Anda Situs dan transmisi data tidak pernah sepenuhnya rahasia atau aman, dan pesan atau informasi yang Anda kirim ke Situs mungkin saja disadap oleh pihak lain. OPPO Store tidak dapat memastikan bahwa koneksi Anda ke Situs dan transmisi data bersifat rahasia dan aman.

 

Situs Web mungkin berisi tautan hypertext ke situs web lain yang mungkin Anda minati. Perhatikan, OPPO Store tidak memiliki kontrol atas praktik konten atau privasi berbagai situs ini. OPPO Store merekomendasikan Anda untuk meninjau kebijakan privasi semua situs web ini sebelum memberikan informasi pribadi.

 

VIII. Tautan

Situs ini dapat berisi tautan ke situs web pihak ketiga lain yang independen ("Situs Tertaut"). Situs Tertaut ini disediakan semata-mata untuk kepraktisan para pengunjung kami. Situs Tertaut tersebut tidak berada di bawah kontrol OPPO Store, tidak disahkan oleh OPPO Store dan OPPO Store tidak bertanggung jawab terhadap dan tidak menyokong konten Situs Tertaut demikian, termasuk segala informasi atau materi yang dimuat pada Situs Tertaut demikian. Anda perlu membuat penilaian sendiri mengenai interaksi dengan berbagai Situs Tertaut ini. Karena itu, kami tidak menerima pertanggungjawaban terhadap kontennya, produk yang ditawarkan, layanan, atau penawaran, atau segala konsekuensi penggunaannya.

 

Anda tidak boleh menautkan Situs Web ke situs web lain dengan suatu cara untuk memungkinkan pengguna menghindari halaman yang berisi Perjanjian Pengguna ini.

 

IX. Sanggahan

Situs Web ini mungkin menyertakan informasi dan materi yang diunggah oleh pengguna lain Situs Web, termasuk pada papan pengumuman, ruang obrolan, dan forum komunitas lainnya. Informasi ini dan semua materi ini belum diverifikasi atau disetujui oleh kami. Pandangan yang dinyatakan oleh pengguna lain pada Situs Web bukan merupakan pandangan atau nilai-nilai kami dan OPPO Store tidak bertanggung jawab kepada Anda atau kepada pihak ketiga terhadap segala kerugian, kehilangan, atau kesulitan yang dialami oleh Anda atau pihak ketiga sehubungan dengan konten buatan pengguna.

 

4.2 Hubungi kami melalui support.store.id@oppo.com jika Anda memiliki keluhan tentang konten buatan pengguna di Situs Web.

 

4.3 Anda bertanggung jawab penuh terhadap semua tindakan yang menggunakan akun Anda termasuk konten yang diunggah atau dibuat oleh Anda ke Situs Web dan semua konsekuensi yang ditimbulkannya atau terkait dengannya.

 

Dengan mengunggah konten ke Situs Web, berarti Anda mengonfirmasi pada OPPO Store bahwa konten yang diunggah tidak akan melanggar hak kekayaan intelektual, privasi, reputasi, dan hak potret (jika berlaku) pihak ketiga, dan Anda mungkin harus memberi kompensasi kepada OPPO Store atas segala kehilangan yang ditimbulkan pada OPPO Store akibat pelanggaran terhadap klausul ini oleh Anda.


Jika Anda menemukan bahwa hak kekayaan intelektual Anda dilanggar oleh pihak ketiga pada platform OPPO Store, Anda dapat menyampaikan keluhan di support.store.id@oppo.com.


Kami sudah selayaknya akan mengambil tindakan teknis yang diperlukan untuk melindungi informasi dan untuk memeriksa serta menguji materi di semua tahapan Bagian produk, namun Anda mengakui dan setuju bahwa kami tidak membuat presentasi, garansi atau jaminan bahwa Situs Web dan/atau layanan kami tidak akan terganggu, aman atau bebas dari kesalahan atau bebas dari virus, dan karenanya kami tidak akan bertanggung jawab terhadap segala kehilangan, kekacauan, atau kerugian pada data atau sistem komputer Anda yang mungkin terjadi saat menggunakan Situs Web atau materi yang diperoleh darinya. Anda bertanggung jawab penuh terhadap perlindungan sistem komputer Anda, termasuk perangkat keras komputer, perangkat lunak, dan data yang tersimpan di sistem komputer dan perangkat keras, perangkat lunak, dan data tersimpan pihak ketiga yang dapat mengakses atau pun terhubung ke sistem komputer Anda.

 

Kami menyediakan Situs Web atas dasar ‘apa adanya’ dan informasi pada Situs Web jangan diandalkan untuk keperluan spesifik dan kami tidak membuat representasi atau jaminan pada autentisitas, akurasi, kelengkapan, relevansi, dan integritas informasi yang Anda peroleh melalui Situs Web, termasuk informasi pihak ketiga, konten atau iklan (dalam Perjanjian Pengguna ini disebut Informasi).

 

Sanggahan di atas berlaku pada segala kerugian, pertanggungjawaban, atau cedera yang disebabkan oleh kegagalan performa, kesalahan, kelalaian, gangguan, penghapusan, cacat, kelambatan dalam pengoperasian atau transmisi, virus komputer, kegagalan saluran komunikasi, pencurian atau perusakan atau akses tidak sah, pengubahan, atau penggunaan, baik karena pelanggaran terhadap kontrak, kelalaian hukum, kecerobohan, atau sebab tindakan lainnya.

 

OPPO Store berhak melakukan hal berikut ini, kapan saja, tanpa pemberitahuan: (1) untuk memodifikasi, menangguhkan atau memutus pengoperasian atau akses ke Situs, atau suatu bagian Situs, dengan alasan apa pun; (2) untuk memodifikasi atau mengubah Situs, atau suatu bagian Situs, dan kebijakan atau ketentuan yang berlaku; dan (3) untuk menyela pengoperasian Situs, atau suatu bagian Situs, bila diperlukan untuk menjalankan pemeliharaan rutin atau nonrutin, koreksi kesalahan, atau perubahan lainnya.

 

X. Batasan Pertanggungjawaban

Kecuali bila dilarang oleh hukum, bagaimanapun OPPO Store tidak akan bertanggung jawab kepada Anda terhadap kerugian tidak langsung, konsekuensial, peringatan, insidental atau akibat kerusakan, termasuk hilangnya laba, sekalipun OPPO Store telah diberi tahu tentang kemungkinan kerugian demikian.

 

Jika, tanpa mengesampingkan ketetapan lainnya dalam Perjanjian Pengguna ini, OPPO Store dianggap bertanggung jawab kepada Anda terhadap segala kerugian atau kehilangan yang timbul dari atau sehubungan dengan penggunaan Situs atau Konten oleh Anda, pertanggungjawaban OPPO Store bagaimanapun tidak akan lebih besar dari (1) total biaya berlangganan atau biaya setara yang terkait dengan layanan atau fitur atau pada Situs yang dibayarkan dalam enam bulan sebelum tanggal klaim semula dibuat terhadap OPPO Store (namun tidak termasuk harga pembelian produk perangkat keras atau perangkat lunak OPPO Store atau OPPO Store Care atau program dukungan serupa), atau (2) US$100,00. Beberapa yurisdiksi tidak mengizinkan batasan pertanggungjawaban, sehingga batasan tersebut mungkin tidak berlaku pada Anda.

 

XI. Ganti rugi

Anda setuju untuk mengganti kerugian dan menjaga kepentingan OPPO Store, petugasnya, direkturnya, pemegang sahamnya, pejabatnya terdahulu, pejabat penerusnya, karyawannya, agennya, anak perusahaan dan afiliasinya, agar tidak dirugikan oleh tuntutan, kehilangan, pertanggungjawaban, klaim atau pengeluaran (termasuk biaya pengacara), yang dibuat terhadap OPPO Store oleh pihak ketiga dikarenakan atau yang ditimbulkan dari atau sehubungan dengan penggunaan Situs oleh Anda.

 

Kami tidak akan bertanggung jawab terhadap segala kehilangan (termasuk, namun tidak terbatas pada, kehilangan kekayaan, pendapatan, file data dan bentuk kehilangan tak berwujud lainnya) yang mungkin Anda alami dalam keadaan berikut:


(A) kegagalan fungsi dan ketidakmampuan mengoperasikan Situs Web secara normal;
(B) penghentian atau keterlambatan layanan yang disediakan pada Situs Web yang disebabkan oleh virus komputer, Trojan, program merugikan lainnya, serangan peretas; penyesuaian teknis atau kegagalan fungsi departemen telekomunikasi dan perusahaan operator internet; pemeliharaan sistem; atau karena alasan lainnya;
(C) penghentian, pemutusan, atau keterlambatan layanan yang disediakan pada Situs Web atau Situs Web itu sendiri karena alasan seperti perubahan dalam hukum dan peraturan, perintah atau keputusan otoritas yudisial, administratif, dan otoritas lainnya (walaupun kami akan berusaha keras memberi Anda pemberitahuan sewajarnya mengenai penangguhan, pemutusan, atau penarikan tersebut); dan/atau
(D) kehilangan yang disebabkan oleh penggunaan Situs Web dengan melanggar Perjanjian Pengguna ini atau akibat pengoperasian yang tidak semestinya oleh Anda.

 

XII. Pelanggaran Perjanjian Pengguna Ini

OPPO Store dapat mengungkapkan informasi yang kami miliki tentang Anda (termasuk identitas Anda) jika kami menganggap pengungkapan tersebut diperlukan sehubungan dengan penyelidikan atau keluhan mengenai penggunaan Situs oleh Anda, atau untuk mengidentifikasi, menghubungi atau melakukan tindakan hukum terhadap seseorang yang mungkin menyebabkan cedera atau mengganggu (secara sengaja atau tidak sengaja) hak atau kekayaan OPPO Store, atau hak atau kekayaan pengunjung atau pengguna Situs, termasuk pelanggan OPPO Store. OPPO Store senantiasa berhak mengungkapkan informasi yang dianggap perlu oleh OPPO Store untuk mematuhi hukum yang berlaku, peraturan, proses hukum, atau permintaan pemerintah. OPPO Store juga dapat mengungkapkan informasi Anda bila OPPO Store menganggap bahwa hukum yang berlaku mengharuskan atau mengizinkan pengungkapan demikian, termasuk bertukar informasi dengan perusahaan dan organisasi lain untuk keperluan perlindungan terhadap penipuan.

 

Anda setuju bahwa OPPO Store dapat, dengan kebijakannya sendiri dan tanpa pemberitahuan sebelumnya, memutus akses Anda ke Situs, karena sebab, termasuk (namun tidak terbatas pada) (1) permintaan oleh penegak hukum atau badan pemerintah lainnya, (2) permintaan Anda (penghapusan akun dengan kehendak sendiri), (3) penghentian atau modifikasi materi Situs atau layanan yang ditawarkan pada atau melalui Situs, atau (4) persoalan atau masalah teknis tak terduga.

 

Jika OPPO Store tidak mengambil tindakan hukum apa pun terhadap Anda dikarenakan Anda melanggar Perjanjian Pengguna ini, OPPO Store berhak memulihkan haknya dari Anda, dan Anda setuju untuk membayar, semua biaya pengacara dan ongkos tindakan tersebut dengan semestinya, di samping bantuan hukum lainnya yang diberikan kepada OPPO Store. Anda setuju bahwa OPPO Store tidak akan bertanggung jawab kepada Anda atau kepada pihak ketiga karena diputusnya akses Anda ke Situs akibat melanggar Perjanjian Pengguna ini.

 

XIII. Pengakhiran
Perjanjian Pengguna ini berlaku hingga kami mengakhirinya. Kewajiban dan pertanggungjawaban para pihak yang terjadi sebelum tanggal pengakhiran akan tetap berlaku setelah diakhirinya Perjanjian Pengguna ini.


Jika menurut penilaian kami Anda gagal, dan/atau kami menduga bahwa Anda telah gagal, mematuhi suatu ketentuan atau ketetapan Perjanjian Pengguna ini, kami dapat mengakhiri Perjanjian Pengguna ini kapan saja tanpa pemberitahuan dan kami dapat menolak akses Anda ke Situs Web dan/atau produk atau layanan yang disediakan pada Situs Web. Hal tersebut di atas tidak memengaruhi hak kami untuk menuntut ganti rugi bila kami berhak melakukannya dikarenakan ketidakpatuhan Anda pada ketentuan Perjanjian Pengguna.

 

XIV. Kejadian Kahar

OPPO Store akan melaksanakan kewajibannya menurut hukum, namun OPPO Store tidak akan bertanggung jawab terhadap pelanggaran jika ada kendala pelaksanaan, cacat dalam pelaksanaan, kelambatan dalam pelaksanaan, atau perubahan dalam kewajiban yang harus dilaksanakan yang timbul dari:

 

l Bencana alam, pemogokan, kerusuhan, perang, tindakan pemerintah, perintah yudisial atau administratif, dan faktor kejadian kahar lainnya;

 

l Pemutusan atau gangguan layanan akibat kerusakan jaringan listrik, kerusakan jaringan telekomunikasi, dan faktor pelayanan publik lainnya, atau peretasan, gangguan virus, pemblokiran konten ilegal dan informasi pelecehan, kontrol pemerintah dan segala tindakan manajemen jaringan, teknologi, saluran komunikasi, dan keamanan informasi, yang membuat kebutuhan Anda tidak dapat dipenuhi;

 

l Dengan ketentuan bahwa OPPO Store telah menjalankan tugasnya, pemeliharaan umum atau darurat atas sistem dan perlengkapan, kegagalan sistem dan perlengkapan, informasi jaringan dan keamanan data.

 

XV. Hukum yang Mengatur dan Penyelesaian Perselisihan

Eksekusi, pelaksanaan, dan konstruksi Perjanjian Pengguna ini dan penyelesaian perselisihan akan diatur oleh hukum Republik Rakyat Tiongkok.

 

Perjanjian Pengguna ini ditandatangani di Dongguan, Guangdong. Jika ada perselisihan yang timbul dari konten atau pelaksanaan Perjanjian Pengguna ini, para pihak akan berusaha sebisa mungkin menyelesaikan perselisihan melalui negosiasi damai; jika negosiasi gagal, salah satu pihak dapat mengajukan gugatan ke pengadilan negeri yang memiliki yurisdiksi pada tempat penandatanganan tersebut.

 

 

XVI. Lain-lain

Judul-judul yang digunakan dalam Perjanjian Pengguna ini disertakan semata-mata untuk kepraktisan dan tidak akan membatasi maupun memengaruhi Perjanjian Pengguna ini.

 

Jika ada ketetapan Perjanjian Pengguna ini yang dianggap tidak sah atau tidak dapat diberlakukan menurut pengadilan atau lembaga peradilan lain yang memiliki yurisdiksi yang berkompeten, ketetapan tersebut akan dibatasi atau dihilangkan sejauh minimal yang diperlukan dan diganti dengan ketetapan yang sah yang paling tepat untuk mewakili maksud Perjanjian Pengguna ini, sehingga Perjanjian Pengguna ini akan tetap berkekuatan penuh dan berlaku. Perjanjian Pengguna ini menjadi kesepakatan utuh antara Anda dan OPPO Store berkenaan dengan penggunaan Situs oleh Anda, serta setiap dan semua kesepakatan atau kesepahaman tertulis atau lisan lainnya yang sudah ada sebelumnya antara Anda dan OPPO Store menyangkut penggunaan tersebut dengan ini digantikan dan dibatalkan. Selain yang diberikan dalam perjanjian pembelian yang Anda buat dengan OPPO Store, OPPO Store tidak akan menerima tawaran tandingan terhadap Perjanjian Pengguna ini, dan semua tawaran tersebut dengan ini dianggap ditolak. Kegagalan OPPO Store mempertahankan atau memaksakan pelaksanaan Perjanjian Pengguna ini secara ketat tidak akan menjadi pelepasan tuntutan oleh OPPO Store atas ketetapan atau hak yang dimilikinya untuk menegakkan Perjanjian Pengguna ini, dan bentuk tindakan apa pun antara OPPO Store dan Anda atau pihak lain tidak boleh dianggap untuk memodifikasi ketetapan Perjanjian Pengguna ini. Perjanjian Pengguna ini tidak boleh ditafsirkan atau dianggap memberikan suatu hak atau pemulihan hak pada pihak ketiga.

OPPO Store menyediakan akses ke data internasional OPPO Store dan, karenanya, mungkin berisi referensi atau referensi silang ke produk OPPO Store, program dan layanan yang tidak diumumkan di negara Anda. Referensi demikian tidak menyiratkan bahwa OPPO Store di negara Anda bermaksud mengumumkan produk, program atau layanan tersebut.

 

XVII. Informasi

Masukan yang Anda berikan pada situs ini akan dianggap tidak bersifat rahasia. OPPO Store bebas menggunakan informasi demikian tanpa pembatasan.

 

XVIII. Hak untuk Menghapus Akun Anda

 

Kami memberi Anda hak untuk menghapus Akun HeyTap Anda. Kami memberi Anda hak untuk menghapus Akun HeyTap Anda. (A) Anda dapat mengunjungi id.heytap.com untuk menghapus Akun HeyTap Anda. Setelah Anda mengajukan permintaan penghapusan akun, kami mungkin perlu meninjau permintaan Anda secara manual untuk memastikan bahwa Anda memenuhi persyaratan penghapusan akun, dan kami akan membantu Anda menghapus akun dalam waktu 15 hari kerja setelah Anda mengirimkan permintaan. Setelah permintaan Anda disetujui oleh kami, kami akan menghapus atau menganonimkan semua informasi pribadi Anda yang relevan, kecuali ditentukan lain oleh undang-undang dan peraturan. Setelah Akun HeyTap Anda dihapus, kami tidak dapat lagi menyediakan produk atau layanan yang hanya dapat diakses oleh Akun HeyTap. Anda juga dapat langsung menghubungi kami dengan cara yang diungkapkan dalam Pemberitahuan Privasi ini untuk meminta kami menghapus Akun HeyTap Anda. Kami akan mencatat permintaan Anda, meninjau permintaan Anda secara manual untuk memastikan bahwa Anda memenuhi persyaratan penghapusan akun, dan membantu Anda menghapus akun dalam waktu 15 hari kerja setelah Anda mengirimkan permintaan.

Informasi yang dimuat dalam situs web ini dapat berubah tanpa pemberitahuan.

 

Pembaruan terakhir: 31 Desember 2020